Dampak Pembangunan Jembatan Suramadu Terhadap UMKM Kabupaten Bangkalan (Studi pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Bangkalan)

Authors

  • Dwi Lenny Aprilia Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Brawijaya, Malang

Abstract

Abstract: The impact of development policy of Suramadu bridge to UMKM Kabupaten Bangkalan (Study at Dinas Koperasi and UMKM Kabupaten Bangkalan).The purposes of this research are to know, describe and analyze the conditions of UMKM Kabupaten Bangkalan before Suramadu bridge contstruction, as well as to know, describe and analyze the conditions of UMKM Kabupaten Bangkalan after Suramadu bridge construction.This research’s use descriptive methods and qualitative approach. The results of the research  shows that the impact of the bridge Suramadu construction to UMKM Kabupaten Bangkalan seen from the two aspects are social aspect and economic aspect of street vendors in Labang has escalated. However, otherwise the development of social aspect and economic aspect of street vendors in Kamal port decline after the Suramadu bridge presence.The suggestios of The impact Suramadu bridge to UMKM Kabupaten Bangkalan, the government in particular BPWS and Dinas Koperasi and UMKM Kabupaten Bangkalan is expected to develop street vendors in Kamal and Labang.

 

Keywords: Impact, Developmet, UMKM , street of vendor

Abstrak: Dampak Kebijakan Pembangunan Jembatan Suramadu terhadap UMKM Kabupaten Bangkalan (Studi pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Bangkalan). Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui, mendeskripsikan dan menganalisis kondisi UMKM Kabupaten Bangkalan sebelum dan setelah adanya pembangunan Jembatan Suramadu. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa dampak pembangunan Jembatan Suramadu terhadap UMKM Kabupaten Bangkalan yang dilihat dari 2 aspek PKL yaitu aspek sosial dan aspek ekonomi PKL di Kecamatan Labang yang semakin meningkat sedangkan aspek sosial dan aspek ekonomi PKL di Kecamatan Kamal sekitar pelabuhan Kamal yang semakin menurun. Saran atas dampak pembangunan Jembatan Suramadu terhadap UMKM Kabupaten Bangkalan adalah kepada pihak pemerintah khususnya BPWS dan Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Bangkalan diharapkan dapat mengatur perkembangan PKL yang ada di Kecamatan Labang ataupun yang ada di Kecamatan Kamal.

 

Kata kunci: Dampak, Pembangunan, UMKM,  PKL

Published

2015-02-20

Issue

Section

Articles